Kalau sarapan paginya udah model londo.... maka untuk makan siang dan malemnya pake resep tradisional aja deh....
Tahu Telur ini sering dimasak Nenekku yang asli dari Suroboyo sana... walaupun aku maupun kedua ortu lahir di Jakarta...
Makanya masih ada unsur Surabayanya, yaitu Petis...pasta udang yang berwarna hitam pekat.... dengan aromanya yang khas... dan gurih rasanya...
Karena tahu dan telur, selain tempe... menjadi stock yang wajib harus selalu tersedia di kulkas, maka Tahu Telur dengan berbagai variasi menjadi menu dikala aku males kepasar atau males masak...
Tapi untuk Tahu Telur Surabaya harus ada toge dan bawang gorengnya.... kalo enggak ya bukan khas Surabaya lah... tapi kalo lagi males...lagi lagi males.... togenya aku tumis aja, jadi gak perlu ditata satu persatu diatas telurnya....
Di warung makanku dulu, Tahu Telur ini menjadi favorite para pelangganku... secara di Jakarta yang njualnya juga langka...
Resepnya begini :
TAHU TELUR SURABAYA
By Lisa Basuki dari warisan Nenek
Pelengkap :
Toge yang dicelup air panas sebentar, sambal kecap petis, bawang goreng, irisan daun seledri
Bahan :
1 buah tahu cina ( putih besar )
4 btr telur
garam
merica halus
kaldu bubuk secukupnya
minyak goreng
Cara membuatnya :
By Lisa Basuki dari warisan Nenek
Pelengkap :
Toge yang dicelup air panas sebentar, sambal kecap petis, bawang goreng, irisan daun seledri
Bahan :
1 buah tahu cina ( putih besar )
4 btr telur
garam
merica halus
kaldu bubuk secukupnya
minyak goreng
Cara membuatnya :
- Potong tahu kotak kotak 1 1/2 x 1 1/2 cm
- Kocok telur asal tercampur
- Masukkan potongan tahu dan bumbu2
- Aduk rata
- Panaskan cetakan carabikang yang diberi 1 sdm minyak goreng
- Kalo mau agak besar, gunakan cetakan serabi dari besi
- Bisa juga gunakan frying pan yang untuk dadar, tapi hasilnya jadi tipis dan gampang hancur, penampilannya juga jadi kurang cantik kalau harus dipotong potong dalam penyajiannya..
- Tuang 1 sendok sayur kecil adonan kedalam setiap lubangnya
- Tunggu sampai bagian bawahnya mengeras, balik...
- Angkat bila telur sudah mengeras sempurna dan berwarna kuning keemasan
10 bh cabe rawit ijo
2 siung bawang putih
1 sdm petis
1/4 sdt garam
2 sdm kacang tanah goreng
5 - 10 sdm air matang
1/2 cangkir kecap manis
2 bh jeruk limo
Cara Membuatnya :
Haluskan cabe rawit dan bawang putih + garam,
tambahkan kacang goreng, ulek halus sambil tambahkan air sedikit demi sedikit
masukkan petis, ulek rata
2 siung bawang putih
1 sdm petis
1/4 sdt garam
2 sdm kacang tanah goreng
5 - 10 sdm air matang
1/2 cangkir kecap manis
2 bh jeruk limo
Cara Membuatnya :
Haluskan cabe rawit dan bawang putih + garam,
tambahkan kacang goreng, ulek halus sambil tambahkan air sedikit demi sedikit
masukkan petis, ulek rata
Tambahkan kecap manis, dan sisa air matang,
bisa ditambahkan air matang lagi secukupnya sampai kekentalan yang diinginkan,
dan air perasan jeruk limau
He hee heeee... tampilannya jadi ireng yaa...
tapi rasanya rek.... muantab...
bisa ditambahkan air matang lagi secukupnya sampai kekentalan yang diinginkan,
dan air perasan jeruk limau
He hee heeee... tampilannya jadi ireng yaa...
tapi rasanya rek.... muantab...
No comments:
Post a Comment